ANDA MEMASUKI WILAYAH ZONA INTEGRITAS BALAI BESAR KERAMIK MENUJU WILAYAH BEBAS DARI KORUPSI DAN WILAYAH BIROKRASI BERSIH MELAYANI                                     LSPro BBK Melayani Jasa Layanan Sertifikasi Industri Hijau

SEDIMENTASI SENTRIFUGAL UNTUK PEMISAHAN BAHAN BAKU BERSKALA NANO

back

Abstrak :

Telah dibuat kajian tentang pemisahan partikel/material nano menggunakan teknik sedimentasi sentrifugal yang menghasilkan gradien kerapatan (diferensial). Kajian ini akan membahas teori dasar pemisahan partikelnya, proses pemisahan dengan sedimentasi sentrifugal, aplikasi sedimentasi sentrifugal dalam dunia keramik nano dan pengembangannya lebih lanjut. Penjelasan fenomena pemisahan material berbasis perbedaan kerapatan beserta peluangnya untuk disain akan dijelaskan dengan hukum Stoke dan percepatan sentrifugal. Selain itu juga dibahas beberapa parameter teknis utama dalam proses sedimentasi sentrifugal seperti ketinggian antarmuka dan volume sedimen. Selanjutnya beberapa contoh pemanfaatan misalnya untuk proses sintesis material dan sebagai alat penganalisis ukuran butiran (khususnya dibidang material nano) diuraikan beserta contohnya. Aplikasi sedimentasi sentrifugal di industri beserta kategori prosesnya beserta keunggulan peralatannya juga merupakan bahasan dalam tulisan ini.

Kata kunci : sedimentasi sentrifugal, kerapatan diferensial, evolusi sedimentasi, pemisahan partikel nano, particle analyzer, aplikasi industri.

Link Download : Form Permintaan ITKG